Tags : internasional

Bikin Runyam, Sekarang Muncul Akun Penghina Raja Malaysia

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Walau akun penghina Lagu Indonesia Raya sudah ditangkap dan tenyata warga Cianjur, sekarang muncul akun Instagram @bukan_bangjago memposting parodi penghinaan terhadap Raja Malaysia Yang di-Pertuan Agong Al-Sultan Abdullah Ri’ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah. Menanggapi postingan tersebut, pihak Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mengaku tengah melakukan pengecekan terhadap akun tersebut. Pihaknya akan melakukan tindakan jika nantinya diketahui bahwa pemilik akun tersebut merupakan warga Indonesia. Read More

WN Malaysia Penghina Lagu Indonesia Raya Masih Dicari

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Polisi Diraja Malaysia (PDRM) saat ini masih melakukan investigasi kasus pelesetan lagu Indonesia Raya yang diduga dilakukan warga negara Malaysia. Hal itu diungkapkan pejabat Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur mengaku telah berkoordinasi dengan PDRM untuk mengusut pelaku pembuatan video parodi Indonesia Raya tersebut. Read More

Provokatif! Lagu Indonesia Raya Diparodikan dengan Kalimat Menghina dan Merendahkan

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Lagu kebangsaan Indonesia Raya dibuatkan parodi oleh akun Youtube MY Asean dan viral di media sosial. Aransemen dan lirik lagu Indonesia Raya diubah total dengan nada penghinaan. Video berdurasi 1.31 menit itu telah diposting sekitar 2 pekan lalu oleh akun berlogo bendera Malaysia tersebut. Saat dilihat, 44 ribu akun youtube lainnya telah menonton namun sekarang sudah hilang dari Youtube. Read More

Virus Corona Baru di Inggris Masih Terkendali

HAIMEDIA.ID, London - Virus corona yang bermutasi di Inggris dilaporkan memiliki tingkat penularan yang lebih cepat, namun Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan penyebaran virus corona (Covid-19) jenis baru itu masih terkendali. Varian baru corona itu masih bisa diatasi dengan serangkaian kebijakan dan protokol kesehatan yang sudah ada. "Kita mengalami (tingkat kontaminasi) yang jauh lebih tinggi pada titik yang berbeda saat ini dan kami telah mengendalikannya," kata Kepala Urusan Darurat WHO, Michael Ryan, dalam jumpa pers pada Senin (21/12). Read More

Fitur Download Youtube Premium ke Perangkat Lain Mulai Diujicoba

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Raksasa aplikasi dunia Google sedang menguji metode yang memungkinkan pengguna YouTube Premium mengelola unduhan video di perangkat terpisah. Melalui fitur di aplikasi YouTube versi Android bernama "Setelan offline lintas perangkat" yang memungkinkan pengguna memilih perangkat kedua untuk menyimpan video YouTube yang diunduh. Hadirnya fitur ini awalnya ditemukan oleh AndroidPolice pada 2018 silam, sebagai bagian dari pembongkaran aplikasi. Terbaru, fitur tersebut ditemukan sedang diuji coba oleh pelanggan YouTube Premium yang menggunakan versi stabil dan beta 15.49.34 dan 15.50.32, demikian dikutip dari Phone Arena, Senin (21/12). Read More

Satelit China Berhasil Mendarat Dengan Membawa Batuan Bulan

HAIMEDIA.ID, Beijing, China - Pada Kamis dini hari waktu Beijing, misi Chang'e-5 tak berawak negara itu kembali ke Bumi membawa sampel bulan pertama negara itu, menurut kantor berita China, Xinhua, Kamis (17/12/20). Sampel diambil dari area bulan yang sebelumnya tidak dikunjungi, dan juga merupakan sampel pertama yang dikumpulkan oleh negara mana pun sejak tahun 1970-an. Kapsul yang kembali mendarat di Siziwang Banner, yang terletak di utara Daerah Otonomi Mongolia Dalam China, tepat sebelum 2 pagi Kamis waktu Beijing (1 siang ET Rabu), menurut Administrasi Luar Angkasa Nasional China (CNSA). Read More

WHO Kirim Tim ke Wuhan Selidiki Asal Muasal Merebaknya Virus

HAIMEDIA.ID, London, Inggris - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan sebuah tim yang terdiri dari 10 ilmuwan internasional akan melakukan perjalanan ke kota Wuhan di Cina bulan depan untuk menyelidiki asal-usul Covid-19. Virus tersebut diduga berasal dari pasar di kota yang menjual hewan. Namun pencarian sumber tersebut telah menimbulkan ketegangan, terutama dengan AS. Pemerintahan Presiden Donald Trump menuduh China berusaha menyembunyikan wabah awal. Beijing enggan menyetujui penyelidikan independen dan butuh waktu berbulan-bulan untuk bernegosiasi agar WHO diizinkan mengakses kota itu. Read More

Google Digugat 10 Negara Bagian AS Karena Monopoli Iklan Adsense

HAIMEDIA.ID, Washington, AS - Sepuluh negara bagian AS, dipimpin oleh Texas, menuntut Google karena monopoli atas pasar periklanan online. Langkah yang dikritik termasuk membuat kesepakatan dengan Facebook untuk memanipulasi lelang iklan online. "Google berulang kali menggunakan kekuatan monopolistiknya untuk mengendalikan harga, terlibat dalam kolusi pasar untuk mencurangi lelang dalam pelanggaran keadilan yang luar biasa," kata Jaksa Agung Texas Ken Paxton dalam video yang mengumumkan gugatan tersebut, yang diposting di Twitter, yang dirilis BBC World, Kamis (17/12/20). Sepuluh negara bagian yang menggugat Google adalah Texas, Arkansas, Indiana, Kentucky, Missouri, Mississippi, South Dakota, North Dakota, Utah dan Idaho, yang semuanya Read More

ESport Riot Games Wilayah Asia Tenggara Tetap Berlangsung

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Riot Games Asia Tenggara mengumumkan rencana penyelenggaraan esports dan kompetisi perguruan tinggi di 2021 untuk League of Legends: Wild Rift, game MOBA untuk perangkat mobile 5v5 yang saat ini tersedia secara Beta Terbuka di Asia Tenggara. Wild Rift Esports akan dimulai dengan beberapa acara kompetitif kecil yang diadakan secara bergantian mulai Januari hingga Maret. Pada April, kompetisi ini akan beralih menjadi delapan turnamen sirkuit di sejumlah lokasi tertentu dimana para tim akan bersaing untuk memperebutkan gelar juara lokal. "Kami menyadari bahwa para pemain memiliki antusiasme tinggi untuk mengikuti kompetisi Wild Rift. Pada 2021, kami akan fokus untuk Read More